15.5 C
Munich
Jumat, Mei 17, 2024

Mansel Star UAS SMP, Peserta Wajib Taat Prokes Corona

Must read

MANSEL,JAGATPAPUA.com– Ujian Akhir Sekolah (UAS) tingkat SMP di Manokwari Selatan (Mansel) Dimulai hari ini, Senin (26/4/2021).

Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Mansel Saida Barawasi menerangkan, UAS untuk SMP akan dilaksanakan selama lima hari, dimulai hari ini hingga 30 April 2021.

“Kita laksanakan lima hari, setelah itu dilanjutkan dengan UAS tingkat SD tanggal 4 Mei nanti,” tuturnya, Senin (26/4/2021).

Ia menjelaskan, pelaksanaan UAS di sepuluh SMP di Mansel ini tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes). Di mana, setiap kelas hanya diisi dengan 15 siswa.

“Satu kelas 15 peserta UAS. Terus masker dengan hand sanitizer disiapkan sekolah masing-masing. Sebelum masuk ruangan para siswa menggunakan hand sanitizer,” ungkapnya.

Saida menjelaskan, format soal ujian untuk sepuluh SMP di Mansel ini merupakan hasil kordinasi antara guru dan LPMP.

“Ada tenaga guru kita di masing-masing sekolah, bekerjasama dengan LPMP untuk merumuskan format soal UAS. Dari sini kita bisa lihat dan evaluasi terkait sistem belajar, apalagi di tengah pandemi ini,” terangnya.

Barawasi kemudian meminta setiap orang tua siswa untuk bisa berperan aktif terkait sistem pendidikan serta asupan makanan sang anak.

“Kalau di rumah harus istirahat cukup, sarapan sebelum datang ske sekolah. Kalau sudah di sekilah prokes itu harus ditaati,” tandasnya.(JP/NAE)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta