5.6 C
Munich
Jumat, April 26, 2024

Update Corona 2 Oktober 2020 : 2213 Positif, 1164 Sembuh, 55 Meninggal

Must read

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Jumlah pasien positif covid-19 di Papua Barat bertambah 47 kasus dalam satu hari. Data tersebut dikeluarkan Satgas Penanganan Covid-19 Papua Barat, per Jumat (2/10/2020).

Juru Bicara Satgas Covid-19 Papua Barat, dr. Arnold Tiniap mengungkapkan, total pasien positif covid-19 di Papua Barat per Jumat (2/10/2020), sebanyak 2213 kasus. Jumlah tersebut naik 47 kasus dari satu hari sebelumnya, 2166 kasus.

“Penambahan ini berasal dari Kota Sorong 30 kasus, Raja Ampat 10 kasus, Fakfak 5 kasus dan Teluk Wondama 2 kasus,” ungkapnya melalui rilis, Jumat sore.

Tiniap juga menyebut, hingga Jumat (2/10/2020), pasien terkonfirmasi Covid-19 di Papua Barat, yang sembuh berjumlah 1164 orang.

“Untuk pasien yang meninggal hingga hari ini ada 55 orang, 19 kategori probable Covid-19, 1 orang kontak erat dan 35 berstatus positif Covid-19,” tukasnya.

Sementara itu, melalui Satgas Penanganan Covid-19, dengan menggandeng TNI/Polri, terus gencar melakukan pencegahan penularan Covid-19. Salah satu upaya, yaitu melalui operasi yustisi masker.

Bagi masyarakat yang melanggar ketentuan dengan tidak memakai masker, tentu akan dikenakan sanksi sesuai aturan yang berlaku.(rls/jp)

 

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta