16.3 C
Munich
Sabtu, Juli 27, 2024

Kunker ke Polres Manokwari Selatan, Kapolda Cek Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024

Must read

RANSIKI, JAGATPAPUA.com — Kapolda Papua Barat Jhonny Edison Isir mengunjungi Polres Manokwari Selatan (Mansel), Rabu (17/1/2023). 

Pada kunjungan tersebut, Kapolda turut didampingi Dirsabhara Kombes Pol Rudy Tan, Dirintelkam Kombes Pol Agustinus Ary Purwanto serta Direskrimum Kombes Pol Novia Jaya.

Pada kesempatan itu, Kapolres Mansel AKBP Eliantoro Jalmaf memaparkan setiap kesiapan Polres Mansel dalam rangka mensukseskan pelaksanaan Pemilu 2024.

Mendengar paparan tersebut, Kapolda Irjen Pol Jhonny Edison Isir kemudian memberi himbauan agar setiap personel Polres Mansel bisa solid dalam bekerja, sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 bisa berjalan baik.

“Untuk setiap Perwira, paparkan setiap tugas anggota. Sehingga ketika anggota bekerja, mereka bisa tahu dasar hukum dari tugas yang diberikan, sehingga mereka tidak bingung dalam melaksanakan tugas,” tuturnya.

Kapolda kemudian meminta agar Kapolres Mansel bisa mensiagakan personel untuk berjaga 24 jam baik di KPU maupun di Bawaslu.

“Jadi jangan ketika Kantor KPU tutup jam enam sore kemudian anggota cabut. 24 jam harus siaga di situ,” ujarnya.

Kapolda Papua Barat Jhonny Edison mengecek Gudang KPU Mansel, Rabu (17/1/2023)

Ditekankan Kapolda, Polri memiliki tantangan atau tanggungjawab untuk mengamankan pelaksanaan Pemilu 2024. Sebab kata Isir, Pemilu 2024 merupakan agenda super prioritas.

“Ini agenda super prioritas, sehingga dengan harga apapun harus aman. Kemudian ada Pilkada serentak, ini harur dipersiapkan dengan baik. Siapkan rencana operasinya dengan baik dan matang. Harus diingat Pilkada ini tingkat kerawanan lebih tinggi, olehnya kuncinya bagaimana dukungan masyarakat kepada Polri harus kuat. Kuncinya kita jangan bikin hal-hal yang menyimpang yang bisa menyakiti hati masyarakat. Akses komunikasi dengan masyarakat jangan dibatasi. Dengan semua kekurangan, maksimalkan apa yang ada,” tegasnya.

Usai mengecek kesiapan Polres Mansel, Kapolda bersama jajaran kemudian menyambangi Kantor KPU, Bawaslu serta gudang KPU di Distrik Ransiki.(jp)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta