16.3 C
Munich
Sabtu, Juli 27, 2024

Jelang Natal Dan Tahun Baru Rengkung Imbau Jaga Toleransi Antar Umat Beragama

Must read

RANSIKI,JAGATPAPUA.com-Wakil Bupati (Wabub) Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel), Wempi Rengkung mengajak semua pihak menjaga toleransi antar umat beragama diwilayahnya.

Ajakan itu disampaikan Rengkung pada pelantikan Ikatan Jurnalistik Manokwari Selatan (IJMS) yang juga turut dihadiri sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh agama, di Balai Kampung Abreso, Distrik Ransiki, Sabtu (13/11/2021).

“Apalagi kita mau menyambut hari besar Natal dan tahun baru. Toleransi itu kita harus jaga bersama, saling menghormati dan saling mengasihi,” tuturnya.

Dikatakan Rengkung, dengan adanya gaya hidup saling mengasihi, secara tidak langsung turut mendorong pembangunan di Mansel.

“Kita harap Mansel terus aman, maju, sejahtera dan religius maka aktifitas dan pembangunan akan terus berjalan dan lebih maju dan berkembang,” ujarnya.

“Kita juga sudah bisa bersyukur, pandemi Covid-19 ini mulai menurun. Tapi tetap kita jangan terlena, prokes harus tetap dijaga,” tandasnya.(jp/nae)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta