MANOKWARI,JAGATPAPUA.com— Bupati Manokwari Hermus Indou SIP.,MH melantik Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kabupaten Manokwari periode 2022-2027, Sabtu (28/1/2023).
Bupati memberikan apresiasi kepada masyarakat Minang di Manokwari karena telah memberikan mandat kepada ia sebagai ketua dewan penasehat keluarga Minangkabau di Kabupaten Manokwari.
“Saya sangat bangga karena diberikan mandat sebagai ketua dewan penasehat IKM. Saya juga mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya DPD ikatan keluarga Minangkabau Kabupaten Manokwari,”ucapnya.
Bupati menerangkan bahwa kehadiran masyarakat Minang saat tidak lepas dari para perintis dan sesepuh untuk melahirkan para generasi baru IKM.
“Patut disyukuri sebab hari ini pengurus DPD keluarga Minangkabau telah menerima mandat secara resmi dari DPP dan bisa dilantik. Semoga dapat menjalankan standar organisasi IKM dengan baik,”ucap Bupati lagi.
Ia berharap IKM dapat menjadi wadah silaturahim yang mempersatukan seluruh masyarakat Minang di wilayah ini.
“Tetapi juga menjadi perpanjangan tangan dari pemerintah daerah dan juga DPP untuk membina seluruh warga masyarakat IKM sebagai bagian yang tak terpisahkan dari seluruh masyarakat yang berdomisili di Kabupaten Manokwari,”ujarnya
Sebagai mitra pemerintah, IKM diharapkan turut serta berkolaborasi dengan pemerintah untuk mewujudkan pembangunan Manokwari.
“Dan bahwasannya proses integrasi bangsa kita yang mempersatukan seluruh wilayah dan juga seluruh adat istiadat masyarakat dari Sabang sampai Merauke memungkinkan kita semuanya bertanggung jawab untuk membangun Indonesia,”tandasnya
Artinya, kehadiran IKM bukan hanya membangun tanah Papua dan membangun Manokwari tetapi tugas utama kita bersama adalah membangun kejayaan Indonesia di tanah Papua.(jp/fir)