3.1 C
Munich
Sabtu, Desember 14, 2024

Adrianus Mansim Tetap Perjuangkan Posisi Wakil Ketua I DPRD Manokwari

Must read

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Anggota DPRD Manokwari dari Partai Golkar, Adrianus Salasa Mansim, mengaku akan berusaha untuk memperjuangkan posisi sebagai Wakil Ketua I DPRD Manokwari.

Meskipun kata dia, rekomendasi dari DPP Partai Golkar sudah diputuskan kepada Norman Tambunan, namun baginya putusan itu belum berakhir.

“Sampai sekarang saya belum menyatakan sikap apakah menerima atau tidak terhadap rekomendasi tersebut, karena saya masih di Jakarta,” ungkapnya, melalui telepon selulernya, Jumat (27/9/2019) malam.

“Tidak ada kata legowo terhadap keputusan itu. Persoalan palang ade-ade yang palang, karena menurut mereka ada yang tidak sesuai,” ujarnya.

“Saya akan berupaya agar bisa ketemu dengan Ketua Umum. Sementara ini saya baru bertemu Ketua Pemenangan Golkar Wilayah Timur Viktor May,” ucapnya.

“Ada beberapa surat juga sudah saya naikan ke Ketua Umum, sehingga masih menunggu prosesnya, dan saya akan perjuangkan itu, karena ini merupakan harga diri bagi Orang Asli Papua (OAP),” tandasnya.(tik)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta