16.3 C
Munich
Sabtu, Juli 27, 2024

Tahun ini Mansel Dapat Jatah Kuota 142 Tenaga Guru PPPK

Must read

MANSEL,JAGATPAPUA.com–Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Pendidikan Manokwari Selatan (Mansel) Derek Tapilatu menuturkan, tahun 2022 ini pihaknya mendapat jatah 142 tenaga guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Nantinya kata Tapilatu, kuota tersebut akan dibagi dala sejumlah kategori atau prioritas.

“Ada yang masuk dalam prioritas atau kategori 2 yakni yang sudah lulus passing grade pada pelaksanaan seleksi tahun lalu jadi sudah tidak perlu ikut seleksi. Kemudian ada prioritas 4 yang diisi oleh guru yang ada di yayasan. Kemudian prioritas 3 yang masuk untuk bertugas di sekolah yang sekarang ini tempat yang bersangkutan bertugas,” beber Tapilatu

Meski belum memastikan waktu pelaksanaan seleksi, Tapilatu menegaskan tahun ini seleksinya harus diselesaikan.

“Karena kalau sudah pergantian tahun anggaran, maka sudah tidak lagi bisa terlaksana sisanya. Sama seperti tahun lalu, seleksi PPPK tahap III sudah tidak bisa dilaksanakan,” ungkapnya.

Disinggung terkait penerbitan NIP bagi tenaga guru yang sudah lulus seleksi PPPK tahun 2021 lalu, Tapilatu menerangkan, 73 guru PPPK tersebut kemungkinan besar sudah bisa mengantongi NIP bulan depan.

“Karena kita sudah kordinasi dan siapkan dengan BKD dan pihak lainnya, nanti mereka bikin template SK, dan kita tindaklanjuti. Kala tidak ada kendala, bulan depan sudah ada,” terangnya.(jp/dhy)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta