7.5 C
Munich
Minggu, September 15, 2024

Suasana Haru Hiasi Perpisahan Demitrius Waran Bersama Dinkes Manokwari Selatan

Must read

RANSIKI, JAGATPAPUA.com — Demitrius Waran resmi mengakhiri pengabdiannya sebagai Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Manokwari Selatan (Mansel), Selasa (5/9/2023). 

Suasana haru kemudian terlihat pada saat Demitrius Waran hendak menaiki mobil untuk meningkalkan Kantor Dinkes Mansel.

Meski diselingi dengan candaan-candaan, sejumlah pegawai Dinkes Mansel tampak berusaha menahan air mata. Wajar saja, Demitrius Waran sudah menjadi Nakhoda Dinkes Mansel lima tahun dan enam bulan terakhir ini.

Plt Kepala Seksi Kefarmasian Nanti Sikumbang mengatakan, selama memimpin Dinkes Mansel, Demitrius Waran merupakan pribadi yang mau mendengar keluh kesah pegawai yang ada.

“Beliau pribadi yang baik, mau mendengar masukan serta keluh kesah pegawai yang ada. Beliau juga disiplin dalam pekerjaan, menanamkan disiplin kepada pegawai, dan selalu memberi masukan terkait untuk setiap tugas yang harus kita kerjakan,” ucapnya.

Sementara itu, Kepada wartawan, Demitrius kemudian mengapresiasi kekompakan serta kerja keras semua pegawai yang ada di Dinkes Mansel.

“Terimakasih untuk semua pegawai yang ada, selama lima tahun enam bulan saya menjabat Kadis, mereka selalu menunjukan kerja keras dan kekompakan. Terimakasih juga kepada Pak Bupati, Pak Wakil Bupati Pak Sekda dan semua yang sudah mempercayakan saya untuk jabatan ini,” tuturnya.

Demitrius kemudian meyakini, di bawah kepemimpinan Kadis yang baru yakni dr Iwan Butar Butar, Dinkes Mansel akan terus maju dan berkembang.

“Untuk kurun waktu mungkin satu bulan kedepan, saya dengan Pak Kadis yang baru akan terus berkomunikasi, khususnya untuk pelaksanaan program yang sedang berjalan, serta terkait dengan laporan pertanggungjawaban anggaran,” terangnya.

Untuk informasi tambahan, Demitrius Waran sendiri sudah memutuskan untuk mengundurkan diri sebagai Aparatur Sipil Negara, untuk kemudian mengikuti Pileg 2024. (jp)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta