6.6 C
Munich
Kamis, Maret 28, 2024

Ini Harapan Gubernur Papua Barat di HUT DWP ke-21

Must read

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Papua Barat, menggelar acara HUT DWP Ke-21, Senin 7 Desember 2020, di Manokwari.

Acara tersebut dibuka oleh Sekda Papua Barat, Drs Nataniel Mandacan M.SI, didampingi Ketua DWP Papua Barat, Ny. Sulastri Mandacan dan Ketua BKO Papua Barat Ny. Lani Lakotani.

Gubernur Papua Barat, Drs Dominggus Mandacan dalam sambutan tertulisnya, yang dibacakan Sekda Papua Barat, Drs. Nataniel Mandacan M.Si, berharap Dharma Wanita Persatuan (DWP) dapat bersinergi dengan Organisasi Perempuan di Provinsi Papua Barat.

“DWP harus dapat berkontribusi melindungi, memberdayakan, dan memajukan kaum perempuan sebagai sebagai asset pembangunan, serta dapat berpartisipasi dan berkontribusi nyata dalam pembangunan dan ikut memecahkan persoalan bangsa dan neraga secara menyeluruh,” ujar Gubernur.

Lanjut Gubernur, sebagai istri ASN, DWP juga dituntut memiliki kemampuan dan personal yang baik, tangguh guna mendukung suaminya sebagai aparat pemerintah.

“Kita juga harapkan penasehat DWP unsur pelaksana di OPD, beserta para ketua DWP dapat memberikan kesempatan dan dorongan kepada para anggotanya untuk bisa mengaktualisasikan dirinya dengan belajar, dan menimba pengalaman melalui organisasinya,” tukas Gubernur.

Selain itu, sebagai organisasi istri-istri ASN, DWP diproyeksikan sebagai organisasi yang mendukung pelaksanaan tugas para suami, untuk meningkatkan kinerjanya, dan DWP harus menjadi organisasi yang terus tumbuh dan berkembang serta berdaya guna.

“DWP harus mampu beradaptasi dan mengantisipasi perubahan-perubahan yang terjadi disekitarnya agar pengembangan kualitas istri ASN ini menuju ketahanan keluarga yang tangguh dan bermartabat,” tandas Gubernur.(me)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta