16.3 C
Munich
Sabtu, Juli 27, 2024

Bupati Hermus Dukung Pembangunan Masjid Riyadhul Jinan

Must read

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Pemerintah Kabupaten Manokwari mendukung penuh pembangunan Masjid Riyadhul Jinan.

Masjid yang dibangun di Kampung persiapan Mister Ngoisi, SP4 distrik Prafi, Kabupaten Manokwari itu diawali dengan peletakan Batu Pertama oleh Bupati Manokwari, Hermus Indou SIP.,MH Sabtu (12/3/2022).

“Saya menyambut baik dan mengapresiasi masyarakat di kampung ini karena telah berusaha untuk membangun rumah ibadah masjid. Atas nama pemerintah kami juga mendukung pembangunan ini karena apa yang di lakukan oleh warga di tempat ini dengan penuh kesadaran yang sungguh bahwa pentingnya rumah ibadah untuk menghubungkan kita dengan Tuhan,”ungkap Bupati Hermus saat memberikan sambutannya.

Tentu niat tersebut sudah menjadi suatu kewajiban bagi semua umat yang percaya kepada Tuhan Allah. Bahkan pembangunan rumah ibadah tidak luput dari visi dan misi Bupati dan wakil Bupati Manokwari.

Jadi apa yang di lakukan oleh masyarakat mister ngoisi merupakan suatu toleransi yang luar biasa, karena masyarakat dengan agama yang berbeda dalam kampung tersebut saling membantu dalam upaya pembangunan gedung Masjid.

“Pemerintah kabupaten manokwari berkomitmen membantu pembangunan masjid tersebut dimulai pada tahun 2022 dilakukan secara bertahap hingga 2024 target diresmikan,”sebut Bupati

ia menyebut, tahun ini dianggarkan sebesar Rp 500 juta, untuk itu semua kebutuhan dirincikan dan diajukan ke Pemkab Manokwari. Selain itu, kapasitas masjid dihitung mampu menampung baerapa banyak umat dengan melihat kondisi bertambahnya pendudukan kedepan.

“Sehingga pada saat terjadinya pertumbuhan penduduk maka kedepannya tidak akan merepotkan, biar waktu lama lalu selesai masjid ini, tetapi setidaknya dapat mengantisipasi penduduk yang bertambah banyak,”urai Bupati.

Sementara Ketua panitia pembangunan Masjid, Arif Rivai memberikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati Manokwari yang merespon dengan cepat undangan panitia, sehingga menyempatkan diri untuk hadir.

“Walaupun kami hanya kampung persiapan yang mengundang bupati, tetapi beliau masi menyempatkan untuk hadir, beliau merupakan pemimpin idaman semua masyarakat,”ucap Arif

Ia melaporkan bahwa terdapat 70 Kepala keluarga (KK) yang mendiami Kampung Persiapan Ngoisi.

“Masjid kecil ini ukuran 6×7 meter persegi, dalam 2 bulan dana yang berhasil dikumpulkan secara swadaya sekitar 200 juta. Sedangkan kebutuhan anggaran hingga tahap finishing ditaksir sekitar Rp2 miliar.(jp/alb).

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta