8.9 C
Munich
Kamis, Maret 28, 2024

Pleno PPD Distrik Manimeri, Paslon ‘AYO’ Ungguli ‘PMK2’ 108 Suara

Must read

BINTUNI, JAGATPAPUA.com – Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Tingkat Panitia Pemilihan Distrik (PPD) Distrik Manimeri, dalam Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Teluk Bintuni, telah selesai dilaksanakan, Kamis (10/12/2020) malam.

Dari hasil perhitungan suara, Pasangan Calon (Paslon) nomor urut satu Ali Ibrahim Bauw – Yohanis Manibuy (AYO), peroleh suara sebanyak 2.385. Sedangkan Paslon Nomor Urut 2 Petrus Kasihiw – Matret Kokop (PMK2) memperoleh 2.277 suara.

Hasil itu menunjukan Paslon AYO mengungguli pasangan petahana PMK2 dengan selisih perolehan suara sebanyak 108 suara.

Untuk rincian, surat suara yang diterima termasuk surat suara cadangan berjumlah 5.362. Jumlah surat suara yang dikembalikan oleh pemilih karena rusak/keliru dicoblos berjumlah 11 surat suara.

Sedangkan jumlah surat suara yang tidak digunakan atau tidak terpakai termasuk sisa surat suara cadangan berjumlah 559, sedangkan jumlah surat suara yang digunakan berjumlah 4.752.

Sementara seluruh suara sah sebanyak 4.662 suara dan suara tidak sah sebanyak 90 suara. Sehingga total seluruh suara sah dan tidak sah untuk Distrik Manimeri berjumlah 4.752 suara.(red/jp)

 

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta