7.6 C
Munich
Sabtu, Oktober 5, 2024

Penamatan TK Penuai ‘Kelompok B’ Angkatan 19 Dan SD Penuai Kelas 6 Angkatan 12

Must read

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Penamatan TK Penuai Kelas B Angkatan ke-19 dan SD Penuai Kelas 6 Angkatan 12 tahun ajaran 2023/2024 Kabupaten Manokwari.

Penamatan itu diawali dengan Ibadah bersama yang dipimpin langsung worship leader Amina Guritom S.Th, pada Sabtu (8/6/2024) di Aula Yayasan Pendidikan Penuai, Bukit Doa Manokwari.

Firman Tuhan yang disampaikan oleh Pdt Roberth Morin S.Th dipilih dari kitab Yeremia 29 ayat 11 yang menasihatkan para orang tua untuk tidak khawatir tentang masa depan anak-anak.

Dalam Yeremia 29 ayat 11 mengatakan, “Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan”

“Orang tua jangan pernah khawatir tentang masa depan anak anak. Kita Harus yakin, yang kita lakukan adalah mempersiapkan anak-anak kita untuk meraih kesuksesan di masa depan,”kata Pdt Morin

Mengasah Mental dan karakter itu bisa diperoleh dari dalam keluarga, tempat menuntut ilmu dan lingkungan serta rajin beribadah.

Pola Pendidikan Berbasis Nilai-Nilai Kehidupan yang Diterapkan Yayasan Pendidikan Penuai

Pada kesempatan itu, Ketua Yayasan Penuai Eben Hezer Sasea mengatakan sangat bersyukur karena proses belajar mengajar tahun ajaran 2023/2024 dapat dilaksanakan dengan baik.

“Hari ini (red) kita menyaksikan buah dari anak- anak kita,”katanya

Sebagai ketua yayasan kata Eben Hezer Sasea, kedepan yayasan Pendidikan Penuai akan melahirkan pola pendidikan yang berbasis nilai-nilai kehidupan nyata.

penyerahan kenang-kenangan berupa 1 unit Laptop dari Ketua Badan Musyawarah MRPB Abdolla Baraweri kepada TK Penuai, diterima langsung oleh Ketua Yayasan Eben Hezer Sasea didampingi Kepala Sekolah Endang Purwani.

Ada empat nilai yang menjadi tujuan utama yayasan pendidikan Penuai, pertama adalah Nilai Rohani.

Untuk itu Ia berharap dukungan dari seluruh orang tua sehingga sinergitas untuk membangun pendidikan guna menghasilkan anak-anak sesuai dengan nilai spiritual (rohani)

“Karena sepintar apapun seseorang kalau rohaninya tidak bagus hanya akan menciptakan orang yang masa depannya suram,”ujarnya

Nilai kedua adalah disiplin, kehadiran anak anak dalam sekolah tepat waktu dan belajar dengan baik akan melatih mereka menjadi pemimpin hebat.

“Saya harap tahun ajaran baru para orang tua tidak terlambat lagi antar anak-anak ke sekolah ya. Saya adalah orang yang suka mendisiplinkan pelayan- pelayan Greja dan mendisiplinkan diri sendiri,”harapnya

Nilai ketiga, Integritas (kejujuran) sebuah harta yang paling berharga dalam semua segi kehidupan, kemudian mereka bisa berdiri menjadi seorang pemimpin.

Nilai keempat, mampu berargumentasi, ini penting karena akan mendidik anak-anak untuk berani memberikan pendapat baik ditempat pendidikan maupun kemudian dilingkungan kerjanya.

“Mereka kemudian punya nilai yang tidak akan bisa dibayar oleh apapun. Berani, tidak pernah takut, berani untuk tampil, berani berbicara, berargumen, menyampaikan ide dan gagasan,”tegasnya.

Semua orang tambah Sasea, diberi talenta oleh Tuhan yang harus terus untuk dikembangkan.

“Saya percaya bahwa yayasan pendidikan Penuai akan mencetak generasi-generasi terbaik. Generasi yang punya pandangan mendunia. Mari bangun generasi, untuk mimpi yang besar,”ajaknya.

Acara Penamatan itu diakhiri dengan penyerahan kenang-kenangan berupa 1 unit Laptop dari Ketua Badan Musyawarah MRPB Abdolla Baraweri kepada TK Penuai, diterima langsung oleh Ketua Yayasan Eben Hezer Sasea didampingi Kepala Sekolah Endang Purwani.(jp/ask)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta