7.3 C
Munich
Selasa, April 16, 2024

Pemprov Mulai Gulirkan Program Padat Karya Tunai Hadapi Virus Corona

Must read

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Guna meredam dampak ekonomi akibat Pandemi Virus Corona (Covid-19), Pemprov Papua Barat, mulai menggulirkan program padat karya tunai, untuk membantu pemenuhan kebutuhan ekonomi dan ketersediaan pangan bagi masyarakat.

Anggaran program padat karya tersebut dialihkan dari Dana Desa (Dandes), yang bersumber dari pusat dan provinsi.

“Dades yang sudah dianggarkan provinsi untuk semua kampung, kelurahan dan distrik ini kita arahkan untuk peningkatan ketersediaan ketahanan pangan juga logistik bantuan sosial,” kata Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan.

Gubernur mengatakan petunjuk program padat karya akan dikirim kepada para bupati dan walikota untuk menjadi panduan pelaksanaan, sehingga dana itu bisa digunakan dengan melibatkan masyarakat kampung setempat.

“Dana ini bisa digunakan untuk lahan dan membeli bibit komoditi lokal, seperti jagung, keladi, singkong dan ubi jalar, sehingga diharapkan tiga bulan kedepan masyarakat sudah bisa panen jagung, begitu juga komiditi lokal seperti pisang singkong dan petatas dalam waktu 7 bulan kedepan sudah bisa dinikmati atau dipanen. Ini sumbernya dari alokasi dana desa provinsi sebesar Rp150 juta per kampung,” jelas Gubernur.

Gubernur menambahkan ini merupakan antisipasi pemerintah apabila wabah ini berkepanjangan, ketika lockdown terjadi di Jakarta, maka pendistribusian bahan makanan pun akan terganggu. Namun itu tak akan berpengaruh ketika makanan lokal atau komoditi lokal sudah siap.(me)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta