2.3 C
Munich
Jumat, April 19, 2024

Ny Juliana Mandacan Lantik Sri Maryanti Mambor Sebagai Ketua TP-PKK Teluk Wondama

Must read

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Ketua TP-PKK Provinsi Papua Barat, Ny Juliana Mandacan S.Sos melantik Ny Sri Maryanti Mambor sebagai ketua TP-PKK Kabupaten Teluk Wondama, Selasa (5/5/2021).

Ny Juliana Mandacan dalam sambutannya mengatakan, Sebagai mitra kerja pemerintah TP- PKK berfungsi sebagai fasilitator perencanaan pelaksanaan pengendali dan penggerak untuk terwujudnya 10 program pokok PKK di semua jenjang kepengurusan.

Setelah pelantikan ketua TP-PKK Kabupaten Teluk wondama akan melaksanakan serah terima jabatan dan membentuk pengurus di Kabupaten Teluk Wondama. Untuk itu, selaku ketua tim penggerak Provinsi Papua Barat Juliana mengimbau agar pembentukan atau pergantian kepengurusan di tingkat kabupaten loyalitas dan kapasitas pengurus menjadi dasar untuk mempertimbangkan keberlangsungan program dan kegiatan sebagaimana amanat pasal 22 dari Permendagri nomor 36 tahun 2020.

Selain itu kata ia, dalam pelaksanaan tugas pasti akan mendapat dukungan oleh pembina di daerah, untuk itu, ia mengajak secara bersama menjaga baik semua bentuk kepercayaan dan fasilitas yang diberikan oleh Bupati sebagai Pembina TP-PKK, demikian juga hubungan kemitraan dengan organisasi perangkat daerah teknis di daerah dalam pelaksanaan program kerja.

Menurut Juliana kondisi geografis Papua Barat sangat unik, sehingga sering menjadi penghalang untuk melaksanakan program kerja oleh TP-PKK. Terutama pada saat ini kita masih diperhadapkan dengan pandemi covid -19.

“Sehingga kita mempunyai tugas tambahan untuk menyuluh kepada masyarakat tentang hidup dengan tatanan normal baru. Saya berharap sebagai penyuluh kita mulai dari diri kita sendiri, bagaimana hidup dengan tatatanan normal baru,”ungkap Ny Juliana.

Dengan penerapan 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, dan menjaga jarak dari kerumunan dan juga penyadaran untuk mengonsumsi makanan yang bergizi dan dimasak dengan baik.

TP-PKK dituntut untuk terus belajar agar dapat memberdayakan diri secara maksimal, meningkatkan kapasitas diri sesuai kebutuhan dan tuntutan kondisi yang kita hadapi. Juliana berharap koordinasi dan konsultasi tetap terus dilakukan untuk menjangkau kesulitan pelaksanaan program di lapangan.

“Karena kesulitan di Kabupaten juga menjadi kesulitan kami di provinsi. Untuk itu mari kita bergandengan tangan untuk terus bersama mewujudkan keluarga sejahtera dalam wadah PKK dengan semangat “ringan sama dijinjing dan berat sama dipikul”,”tutur Juliana

Pada Kesempatan itu, Ny Juliana meminta dukungan dari ketua Pembina provinsi dan kabupaten teluk wondama untuk setiap pelaksanaan 10 program pokok PKK di semua jenjang kepengurusan. (JP/SOS)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta