7.6 C
Munich
Sabtu, Oktober 5, 2024

Jabatan Karo Ops Polda Papua Barat Diserahterimakan

Must read

MANOKWARI, JAGATPAPUA.com – Kapolda Papua Barat, Brigjen Pol Drs Herry Rudolf Nahak, M.Si memimpin upacara serah terima jabatan, pejabat utama Polda. Serah terima dilaksanakan di lantai 1 Mapolda Papua Barat, Rabu (25/9/2019).

Pejabat yang diserah terimakan adalah Karo Ops Polda Papua Barat, dari Kombes Pol Drs. Moch Dharma Adhyakta Sagi, SH kepada pejabat baru Kombes Pol Tri Atmojo Marawasianto, SIK.

Pejabat lama Karo Ops M Sagi dipromosikan sebagai Karo ops Polda Lampung. Sedangkan pejabat baru sebelumnya bertugas di Mabes Polri.

Kapolda Papua Barat Brigjen Pol, Drs. Herry Rudolf Nahak, mengatakan mutasi pejabat merupakan upaya reorganisasi dalam organisasi untuk mengatur dan mengelola jalanannya karir bagi yang diserahterimakan jabatannya.

“Serahterima jabatan ini sudah didasarkan pada banyak pertimbangan, ada yang sudah berdinas lama, sedang, waktu lama dan lama sekali, dan sampai saat ini semua anggota tetap patuh terhadap organisasi,” terang Kapolda.

Kepada pejabat lama selamat bertugas di tempat yang baru dengan tantangan baru, serta diharapkan pejabat baru dapat membawa perubahan dalam organisasi.

“Saya tulus dan jujur kami kehilangan pak Sagi. Perlu kita contohi dari Pak Sagi adalah dedikasi, pengorbananya, sudah sangat tepat mendapat promosi. Dan bagi pejabat baru selamat datang ditempat tugas,” ucap Kapolda.(me)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta