19.6 C
Munich
Selasa, Oktober 8, 2024

BI Papua Barat, ISEI Dan UNIPA Berkolaborasi Selenggarakan Papedanomics Tahun 2024

Must read

MANOKWARI,JAGATPAPUA.com– Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Papua Barat berkolaborasi dengan ISEI Papua Barat dan UNIPA menyelenggarakan Pekan Perekonomian Daerah (Papedanomics) tahun 2024.

Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Pj Gubernur Papua Barat melalui Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Daerah Setda Papua Barat Melkias Werinussa, didampingi KPw BI Papu Barat, Setian, Pada Kamis (12/9/2024), di Hotel Swissbell Manokwari.

Papedanomics ini diselenggarakan dalam rangka mendorong kegiatan penelitian, pemikiran kritis serta semangat kewirausahaan untuk mengembangkan dan memetakan sumber pertumbuhan ekonomi baru di Tanah Papua melalui karya tulis.

Seminar nasional merupakan puncak kegiatan Papedanomics 2024 dengan mengusung tema “Penguatan Ekonomi Inklusif dan Berkelanjutan dalam membangun Papua Emas 2024”

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Daerah Setda Papua Barat Melkias Werinussa, mengatakan Papedanomics sangat relevan dengan upaya pemerintah untuk mempercepat pembangunan tanah Papua yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan orang asli papua (OAP).

“Ada tiga visi untuk mempercepat pembangunan di tanah papua yaitu terwujudnya papua mandiri, adil dan sejahtera. Dengan tiga misi utama yaitu papua sehat, papua cerdas dan papua produktif,”ujarnya.

Menurut Ia, penguatan untuk mendorong perekonomian yang inklusi dan berkelanjutan di papua barat sangat di butuhkan agar kesejahteraan masyarakat papua dapat setara dengan daerah lain tanpa menghilangkan kearifan lokal dan kekayaan budaya papua.

“Dengan adanya kegiatan ini, banyak pemikiran, banyak inovasi dan terobosan baru yang di gali dari peneliti-peneliti, akademisi, ekonom dan masyarakat seluruh Indonesia melalui proses karya tulis,” ucap Melkias.

Papedanomics yang kemudian dihasilkan melalui karya tulis dapat dijadikan sebagai bahan masukan dalam merumuskan kebijakan arah pembangunan di Tanah Papua Barat.

Pemerintah provinsi Papua Barat kata Melkias sangat sepakat dengan bank Indonesia bahwa kewirausahaan masyarakat papua harus di dorong.

“Paradigma orang papua bisa sejahtera kalau menjadi lebih PNS harus di hilangkan, orang papua bisa menjadi penguasa bisnis man,”tegasnya

Sesuai dengan misi papua cerdas lebih lanjut Melkias berharap kegiatan seperti ini tidak berhenti begitu saja, tetapi peran universitas di tanah Papua tentunya sangat Sentral dalam mencetak pemikir-pemikir papua untuk mewujudkan misi papua cerdas.

“Kami berharap pemikir-pemikir dari tanah Papua dapat terpacu dengan kegiatan-kegiatan seperti ini sehingga kedepan dapat tercipta pemikiran-pemikiran, ide-ide dan inovasi untuk membangun papua dari anak-anak papua,”harap Melkias.(jp/alb)

- Advertisement -spot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article

Hati-hati salin tanpa izin kena UU no.28 Tentang Hak Cipta